Cara membetulkan ukuran kotak komentar Disqus - Assalamu'alaikum, waktu kemarin-kemarin saya blogwalking kesana kemari dan melihat satu web yang simple responsive di tambah dengan komentar disqus yang keren style nya. Saya pikir-pikir apa bagus ya blog saya ini yang baru seumur jagung pasang komentar disqus?.
Tidak lama saya berniat untuk memasang kotak komentar disqus karena tertarik dengan style yang keren dan simpel. Dan akhirnya saya cari tutorial-nya di web teman saya Kompi Ajaib. Sesudah saya menerapkan tutorial-nya kemudian saya lihat hasil-nya ternyata tidak sesuai dengan harapan saya karena ukuran kotak komentar-nya tidak pas dengan blog saya. Gambar-nya seperti ini:
Akhirnya saya minta solusi sama admin di Kompi Ajaib, dan sesudah itu hanya ada sedikit penambahan kode di CSS nya. Dan jika kotak komentar Disqus kalian sama seperti saya masalahnya, simak baik-baik cara membetulkan-nya di bawah ini.
Cari kode di bawah ini
.blogger-box,.disqus-box,.facebook-box{width:100%;padding:0;border-top:1px solid #ddd;box-sizing:border-box}Kemudian rubah menjadi seperti ini (tambahkan angka di ukuran padding)
.blogger-box,.disqus-box,.facebook-box{width:100%;padding:0 20px;border-top:1px solid #ddd;box-sizing:border-box}Selanjutnya yang terakhir cari kode dibawah ini
.comment-text{display:inline;float:left;padding:5px 10px 5px 0;margin-top:20px}Kemudian rubah menjadi seperti ini (tambahkan angka di ukuran padding)
.comment-text{display:inline;float:left;padding:5px 10px 5px 20px;margin-top:20px}dan save tamplate anda.
Gambar dibawah ini adalah hasil fix atau membetulkan kotak komentar Disqus yang tidak pas di blog saya menjadi pas.
Oke mungkin hanya itu yang bisa saya share pada postingan kali ini. Semoga bermanfaat.

